Berita

Upacara Api Unggun Menutup Seluruh Rangkaian Kegiatan Perkemahan Pramuka Penggalang MTs Negeri 2 Bolsel.

Jumat, 23 Agustus 2024 06:05 WIB
  • Share this on:

Biniha - Malam puncak Upacara Api Unggun Perkemahan Pramuka Penggalang MTs Negeri 2 Bolsel, SDN Biniha, dan MIS Nurul Iman Biniha Timur berjalan dengan lancar dan sukses (23/08/2024)

 

Kegiatan Perkemahan Pramuka yang dilaksanakan oleh MTs Negeri 2 Bolsel yang berkolaborasi dengan SDN Biniha dan MIS Nurul Iman Biniha Timur telah mencapai puncak. Kegiatan yang diketuai oleh Bapak Mirsa Gulam Da'aliwa itu meski pada hari kedua cuaca hujan deras namun kegiatan tetap berjalan dengan lancar hingga malam terakhir.

 

Mirsa selaku Sesepuh Upacara pada malam Api Unggun berharap agar peserta pramuka dapat menjadi orang yang berbeda dari sebelumnya. "Kakak berharap adik-adik sekalian sepulang dari perkemahan ini dapat menjadi pribadi yang berbeda dari sebelumnya. Menjadi anak yang cerdas, hebat, kuat baik jasmani dan rohani, dan dapat bertanggungjawab atas kebermanfaatan dirinya bagi orang tua, masyarakat, agama, bangsa, dan negara". Ujarnya.

 

Seluruh peserta didik terlihat antusiasmenya dalam mendengarkan hasil kejuaraan pada lomba-lomba yang telah mereka ikuti. Hal ini disebabkan kesungguhan mereka dalam mengikuti tahap demi tahapan dalam perlombaan.

 

Di sisi lain, terlihat antusias orang tua siswa dan masyarakat dalam menyaksikan setiap penampilan dan persembahan anak-anak mereka dengan tatapan riang lagi bangga.

 

"Adik-adik sekalian, kalian semua adalah orang-orang yang hebat, namun dalam setiap kompetensi pasti ada yang lebih beruntung untuk meraih kejuaraan. Untuk itu rebutlah keberhasilan itu di kompetisi lainnya". Pungkas Mirsa.

Editor:
rahmathanna@kemenag.go.id
Penulis:
ISNA PAKAYA
Fotografer:
ISNA PAKAYA

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -