Pendis

Risna Nading Hadiri Rapat Persiapan Launcing Base Camp Madrasah Cinta Polisi

Rabu, 1 Mei 2024 11:14 WIB
  • Share this on:

BOLSEL(Kemanag) -- Usai melakukan monev pelaksanaan Asesmen Madrasah di MIS Alfalah Nunuka Raya pada siswa kelas 6 , Kepala MIS Alfalah Nunuka Raya Risnawati Nading,  memenuhi undangan menghadiri Rapat Persiapan Launcing Madrasah Cinta Polisi yang di pimpin oleh Kepala Kantor Kemenag Bolsel Drs H. Nasri Sakamole, M.Si, selasa (30/05).

Rapat tersebut dihadiri oleh seluruh Kepala madrasah, baik Madrasah Negeri maupun Swasta se Kab. Bolsel di mulai pada pukul 13.00.sd selesai

 

Sri nangsih Makalalag S.Pd.M.Pd Selaku Kasi Pendis Bolsel mendampigi rapat tersebut menyampaikan secara teknis pelaksanaan Kegiatan launcing Madrasah Cinta Polisi ini dengan jelas dan gamblang serta menghimbau, kepada seluruh madrasah se- Bolsel ini berperan dan ikut serta mensukseskan kegiatan yang di maksud karena ini adalah pertama kali dilaksanakan di Bolsel. Dan kegiatan tersebut in syaa Allah akan di laksanakan pada tgl 07 Mei 2024 mendatang di MA Duminangga.

Secara Teknis MIS Alfalah Nunuka Raya mendapat tugas dan amanah dalam pembacaan Qolam ilahi dari siswa dan pengadaan sarung kursi para tamu undangan.

"Ini adalah satu kehormatan dan apresiasi ya g tinggi kepada kami Madrasah," tandas Risna Peraih Guru Tebaik 1 tingkat  Nasional.

Pada kesempatan yang sama Bapak Kepala Kantor Nasri Sakamole menyampaikan beberapa info urgen program Kegiatan Kemenag Bolsel pada tahun 2024 ini yakni program pembentukkan pusat layanan pernikahan Terpadu dengan Mou pemerintah daerah yang terkait yakni Dinas P3AP2KB. Dinas kesehatan dan Dinas rumah sakit yg mencakup layanan kerohanian dan pasien.

Selain itu memberikan motivasi dan spirit kembali kepada semua Kepala madrasah yang hadir tentang Mou program unggulan Gema Juz 30 dan Gempasimbol.

Beliau berpesan terus gemakan hafalan juz 30 dan juz lainnya serta bimbingan Gerakan memperkuat siswa Prestasi madrasah Bolsel sebagai langkah awal, serta penguatan dan  sukseskan KSM mendatang.

"Dan untuk wisuda gema juz (Hafiz quran) angkatan ke 3 ini insyaa Allah akan dilaksanakan pada bulan Juni dengan memberikan Piagam penghargaan tersendiri bagi yang sudah hafiz quran 3 Juz nanti . Serta untuk kompetisi Gempasimbol matematika pada angkatan ke 2 akan melibatkan seluruh siswa di bawah naungan Dinas pendidikan di samping siswa madrasah tandas  mantan  Widyaiswara ini.

" Maa syaa Allah Kami salut, sungguh salut dan sangat gembira dengan bimbingan dan pencerahan ilmu dan pengetahuan serta pengalaman oleh Bapak Kepala Kantor yang terus menginspirasi kami, memanfaatkan terus waktu dan aktifitas sejak awal pertama di Bolsel sampai saat ini. Mas syaa Allah. Luar biasa semua program dari Kantor Kemenag sangat begitu berarti, merekrut semua eleman dan lapisan masyarakat, apa yang mesti kita lakukan untuk memajukan Bolsel tercinta ini dan Jujur belum pernah di lakukan oleh Pejabat kemenag Bolsel sebelumnya. Semoga Bapak H. Kakan Kemenag Bolsel bersama jajarannya serta ibu ketua DWP di rahmati yang maha Kuasa. Allah SWT, di berikan kesehatan, kekuatan dan senantiasa dalam lindunganNya. semoga selalu sukses dalam menjalankan  semua program dan meraih mimpi dan pastinya jadi amal jariah kelak. "Tutup Risna

 

Humas 

Editor:
Elen Tontoli
Kontributor:
Risnawati Nading

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -