Berita

Pimpin Apel Pagi, Sakamole Ingatkan Tagline Kemenag Bolsel

Senin, 21 Agustus 2023 09:07 WIB
  • Share this on:

BOLSEL (Kemenag) – Bertempat dihalaman Kantor Kementerian Agama Kab. Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) Kepala Kantor Drs. H. Nasri Sakamole,M.Si memimpin apel pagi yang diikuti oleh Kepala Seksi PHU, Pengawas Madrasah, ASN dan PPNPN, Senin (21/08).

Dalam sambutanya Kakan Kemenag mengingatkan kembali tentang Tagline Kemenag Bolsel “ Inovasi, Prestasi, dan Pemberitaan. “ Tagline kita itu harus selalu menjadi bagian dari prinsip kerja kita, tagline kita berkaitan dengan keseharian kita bekerja itu harus terinternalisasi, yang jadi pertanyaan apa yang sudah kita lakukan sebagai inovasi dalam pekerjaan kita saat ini? lantas prestasi apa yang telah kita raih dari bulan januari sampai agustus dalam pekerjaa kita, dan apakah semua inovasi dan prestasi yang diraih sudah terberitakan atau belum?,” ucapnya. 

“saya melihat untuk jajaran madrasah belum optimal untuk memberitakan semua aktifitasnya dalam bentuk berita, banyak sekali foto dan video yang dikirim oleh madrasah di grup wa, tapi ketika di kroscek dalam web Kemenag Bolsel itu tidak ada, maka saya pikir ini akan menjadi bahan evaluasi untuk jajaran Pendis secara menyeluruh, saya berharap semua inovasi, prestasi harus terberitakan, karena setiap kegiatan yang tidak diberitakan dianggap tidak ada karena tidak ada informasi, atau dokumen yang mendukung,” lanjut kakan kemenag. 

Selain itu Nasri Sakamole juga mengkritisi tentang madrasah-madrasah Negeri yang belum bisa mendapatkan prestasi pada tingkat Nasional. “ saya kira kita perlu bedah bersama, dan rapat internal untuk jajaran Pendis, problemnya teman-teman kepala Madrasah Negeri itu apa? Sampai KSM dan KOSSMI yang meraih prestasi sampai tingkat Nasional hanya dari sekolah Swasta. Tahun depan klw tidak ada yang berpestasi maka perlu ada pergantian masal untuk kepala Madrasahnya,”Tegas Sakamole. 

Terakhir sakamole mengucapkan terimakasih kepada semua pegawai “ saya ucapkan terima kasih untuk kita semua, jangan pernah berhenti untuk berpikir inovatif, karena tuntutan berinovasi akan menjadi niscaya, bangun kolaborasi dalam bekerja supaya menampilkan Kemenag ini tidak dengan individu tetapi menjadi kesatuan kolektif, menampilkan kemenag dengan semangat kolektif sebagai sebuah institusi,” tutup Nasri. 

dilanjutkan dengan doa yang dipimpin oleh Ust. Laarpan Lapadang, S.Sos. (ET)

Editor:
rahmathanna
Penulis:
Elen Tontoli

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -