Bimas Islam

Pimpin Apel Pagi, Kasi Bimas Tegaskan ini

Senin, 28 Agustus 2023 07:55 WIB
  • Share this on:


BOLSEL(Kemenag) -- Bertempat di halaman Kantor, Kementerian Agama Kab. Bolaang Mongondow Selatan melaksanakan apel pagi yang setiap senin dilaksanakan, senin(28/08).

Apel kali ini dipimpin oleh Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam H. Moh. Zulkifli Latoale, S.Ag.,MH yang dalam penyampaiannya mengatakan terrkait dengan peresmian Balai Nikah dan Manasik Haji Kec. Pinolosian. " peresmian Balai Nilah akan dijadwal pada september yang akan diresmikan langsung oleh Kakanwil juga serta akan dirangkaikan dengan kegiatan-kegiatan lainnya " Ungkap Kasi Bimas.

Untuk memaksimalkam kinerja para pegawai Zulkifli menghimbau kepada semua pegawai Kemenag agar tetap menjaga kesehatan dan terus berhati-hati dengan cuaca yang tidak menentu. "Bolsel dalam keadaan cuaca yang tidak menentu untuk itu mari kita sama-sama tetap menjaga kesehatan, agar tetap kondisi sehat dalam bekerja," harapnya.

Diakhir pemyampaiaan Latoale menegaskan juga tentang kedisplinan semua untuk pegawai "saya pikir kita semua tahu dan sadar akan tugas dan agenda kita setiap senin, yaitu pelaksanaan apel pagi sebagimana yang sering dikatan oleh Kakan Kemenag Bolsel untuk sebisa mungkin mengikuti apel pagi. Serta disiplin dalam jam masuk dan jam pulang kantor," tutup Kasi Bimas.

Apel dihadiri oleh Pengawa Masdrasah, ASN, PPNPN kantor Kemenag Bolsel dan ditutup dengan pembacaan doa. (ET)

Editor:
rahmathanna@kemenag.go.id
Penulis:
Elen Tontoli

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -