Bimas Islam

Nasri Sakamole Terima Kunjungan Pengurus FKUB

Selasa, 8 Agustus 2023 08:58 WIB
  • Share this on:

BOLSEL (Kemenag) -- Kepala Kantor (Kakan)  Kementerian Agama Kab. Bolaang Mongondow Selatan Drs. H. Nasri Sakamole, M.Si menerima kunjungan dari Bendahara FKUB Jhon Sumilat, selasa (08/08). 

Kunjungan ini disambut baik oleh Kakan Kemenag di ruang kerjanya, adapun maksud kunjungan dari Bendahara FKUB yaitu  untuk membicarakan masalah  jumlah penyuluh agama kristen yang minim, koordinasi tentang kegiatan-kegiatan FKUB. 

Menanggapi persoalan tersebut Kakan Kemenag memberikan tanggapan yang juga merupakan solusi,

Pertama, Persoalan Penyuluh Agama kristen yang minim, Kakan Kemenag mengatakan bahwa maksimalkan penyuluh yang sudah ada, maksimalkan  metode penyuluhannya, jika masih bersifat konfensional (selalu berhadapan), atau dari 1 tempat ketempat yang lain, maka dibutuhkan metode yang berbasis multimedia," dibutuhkan metode penyuluhan yang dapat menjangkau banyak umat atau masyarakat contohnya seperti penyuluhan berbasis multimedia berupa vidio,walupun penyuluhnya sedikit tapi dengan berbagai vidio akan menjangkau wilayah penyuluhannya." Kata Nasri. 

Yang Kedua Terkait dengan Program yang akan dilakukan oleh FKUB karena sebagian anggaran FKUB bersumber dari Kantor Kemenag Bolsel.

"Duduk bersama dengan pengurus inti. membicarakan kegiatan-kegiatan sebagai perpanjangan kegiatan dari kemenag. Buatlah kegiatan yang dapat membentuk  mindset masarakat tentang Moderasi Beragama,"solusi kakan Kemenag. 

Lanjut Nasri mengatakan bahwa FKUB secara bertahap harus melakukan konsolidasi organisasi terkait dengan kepengurusan. Mengingat dalam kepengurusan FKUB Sekertarisnya sudah menjadi Kakan Kemenag Mitra maka perlu adanya koordinasi untuk pengurusan  sebab organisasi FKUB akan pincang jika tidak ada sekertarisnya karena sekertaris adalah otak atau konseptor organisasi. "Saya menyarankan penggantinya nanti  tidak menyebut nama tapi jabatan yang melekat kepada Kasubbag TU, agar siapapun yang nantinya akan menjadi Kasubbag TU, struktur organisasinya tidak terganggu, karena kasubbag TU sangat diperlukan dalam hal pelaporan FKUB. 

tindak lanjut dari kunjungan ini akan diadakan pertemuan bersama antara Kantor Kemang dan Pengurus FKUB.(Et).

 

Humas 

Editor:
rahmathanna
Penulis:
Elen Tontoli

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -