Pendis

MTsN 2 Bolsel Gelar Kegiatan Safari Ramadhan dengan Ceramah Tiga Bahasa (Arab, Inggris, dan Indonesia)

Rabu, 20 Maret 2024 21:30 WIB
  • Share this on:

Biniha - MTs Negeri 2 Bolsel melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan perdana di Bulan Ramadhan 1445 H di Masjid Al-Falah Desa Biniha Selatan dan Masjid Al-Munawwarah Desa Biniha (20/03/2024).

Dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H, Kepala MTsN 2 Bolsel Bapak Drs. Suharto Maspeke beserta seluru tenaga pendidik dan kependidikan MTsN 2 Bolsel menyenggarakan kegiatan keagamaan diantaranya pengentasan buta huruf Al-Qur'an, tahfidz Qur'an Juz ke-30, sholat dhuha berjamaah, dan tak terkecuali safari Ramadhan dimana meliputi ceramah Bahasa Indonesia, Bahasa Arab, dan Bahasa Inggris oleh siswa dan siswi MTsN 2 Bolsel.

Berdasarkan rapat pegawai MTsN 2 Bolsel yang dilaksanakan pada Bulan Februari 2024 kemarin, telah diputuskan bahwa terdapat 10 Masjid yg akan dijadikan tempat pelaksanaan kegiatan tersebut.

Masjid-masjid tersebut meliputi Masjid Al-Falah Desa Biniha Selatan, Masjid Al-Munawwarah Desa Biniha, Masjid Al-Hidayah Desa Biniha Timur, Masjid At-Taqwa Desa Duminanga, Masjid Al-Hidayah Desa Halabolu, Masjid Al-Muhajirin Desa Trans Patoa, Masjid Al-Barokah dan Masjid Miftahul Jannah Desa Tangagah, Masjid Al-Mukarromah Desa Dudepo Barat, dan Masjid Al-Ikhlas Desa Dudepo.

Kegiatan Safari Ramadhan ini bertujuan untuk melatih mental peserta didik agar mereka terlatih  berbicara di depan umum, serta untuk mensosialisasikan MTsN 2 Bolsel di masyarakat.

Mas'ud Abas, S.Fil.I (Kepala Tata Usaha) selaku ketua Tim 2 dalam sambutannya iya menyampaikan, "Tujuan menampilkan anak-anak kami sama sekali tidak ingin mendikte bapak dan ibu sekalian, melainkan hal ini bertujuan untuk melatih mental dan pengetahuan peserta didik kami, juga sekaligus menampilkan eksistensi MTsN 2 Bolsel dihadapan bapak ibu semua hasil didikan kami terhadap anak-anak bapak ibu sekalian".

"Dalam hal perekrutan peserta didik baru, kami dari MTsN 2 Bolsel akan memberikan bantuan berupa sepatu, kopiah, dan jilbab baru secara gratis bagi anak-anak bapak dan ibu yang akan di daftarkan di madrasah kami". Sambung Mas'ud.

Kegiatan seperti ini sudah menjadi program rutin MTsN 2 Bolsel setiap Bulan Ramadhan yang mana selain menguji mental dan pengetahuan peserta didik, dan juga sebagai eksistensi MTsN 2 Bolsel di masyarakat dengan harapan agar anak-anak ini dapat menjadi kebanggaan orang tua dan madrasah mengingat MTsN 2 Bolsel sudah banyak alumni yang berhasil dan sukses dalam karir mereka diantaranya ada yang menjadi TNI, Anggota Dewan, Kepala Puskesmas, ASN, dan lain sebagainya.

Editor:
Elen Tontoli
Penulis:
ISNA PAKAYA
Fotografer:
ISNA PAKAYA

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -