Bimas Islam

MTQ ke XXX Resmi Ditutup, Kakan Kemenag Ucapkan Syukur Atas Prestasi Khafilah Bolsel

Minggu, 16 Juni 2024 00:19 WIB
  • Share this on:

BOLSEL (Kemenag)- Perhelatan Musabaqah Tilawatil Qur`an (MTQ) Tingkat Provinsi Sulawesi Utara ke-XXX Tahun 2024 yang berlangsung sejak 10 s.d 15 Juni resmi ditutup oleh Gubernur Sulawesi Utara yang diwakili H. Asripan Nani  selaku Asisten II  Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekertaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara Pj Walikota Kota Kotamobagu  di Alun-Alun Bokihotinimbang  Kotamobagu, Sabtu (15/06/24).

Turut hadir dalam kegiatan Kakanwil Kemenag Sulut H. Sarbin Sehe,  jajaran Forkopimda Kotamobagu, Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulut, Bupati Bolsel, Wakil Bupati Bolsel, dan jajaran, Kepala Kemenag Kab/Kota, tokoh agama, tokoh masyarakat dan panitera.

Dalam sambutannya,  Asisten II menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada kepada Pemerintah Kotamobagu yang telah sukses menjadi tuan rumah MTQ ke XXX tahun ini. Ia berharap kegiatan ini  dapat meningkatkan kecintaan terharap Al-Quran.

Di kesempatan yang sama, Kakanwil Kemenag Sulut, H. Sarbin Sehe dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada seluruh kafilah yang telah berpartisipasi, sejatinya seluruh peserta adalah terbaik sebab telah mampu memahami nilai-nilai Alquran. Ia pun berharap nilai-nilai ini dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Dengan berakhirnya MTQ tingkat Provinsi Sulut maka berakhir sudah tugas Kakan Kemenag Bolsel dalam  pendampingan dan pengawasan Kafilah MTQ XXX Tkt. Provinsi Sulawesi Utara di Kota Kotamobagu,
Saat  dihubungi Humas ketika acara selesai, Kakan Kemenag Bolsel  membenarkan kehadirannya pada acara penutupan MTQ XXX  Tingkat Provinsi Sulut. 
Adapun prestasi yang diperoleh Kafilah Bolsel yaitu Juara 1 Hifzil Qur'an Tahfiz  10 juz, Qiraat Muratal juara 2 ( tdk ada juara1), Hifzil Qur'an Tahfiz 5 juz juara 3, Syarhil Qur'an putri juara 2, Khath Qur'an Cabang Naskah juara 2, sehingga meraih 1 Medali emas, 1 perunggu dan 2 perak.

Nasri Sakamole, menyampaikan rasa syukurnya, karena masih mendapat medali.
"Ya saya bersyukur karena Kafilah Bolsel masih meraih satu medali emas, namun jika dibandingkan dengan hasil MTQ XXIX di Bitung dua tahun lalu kita meraih dua medali emas," terangnya.

Saat orang nomor satu di Kemenag Bolsel ini ditanya tetang apa yang harus dilakukan untuk membangun prestasi MTQ Bolsel dimasa yang akan datang,  Nasri menyampaikan suatu prestasi apapun tidak bisa diraih secara instan, melainkan harus dipersiapkan secara terencana dan sistemik, dengan menghadirkan pelatih yang berkapasitas nasional atau internasional.

"Semoga momentum MTQ XXX  dan hasilnya, dijadikan bahan evaluasi  secara mendalam untuk membangun prestasi MTQ Bolsel pada masa yang akan datang.
Sebagai Kepala Kantor  Saya menyampaikan terimakasih kepada Bupati Bolsel H. Iskandar Kamaru, S.Pt, M.Si dan Ketua LPTQ Bolsel Rikson Paputungan  atas kerjasama dan dukungan sehingga Kafilah MTQ Bolsel  selama di Kota Kotamobagu, terlayani dengan sangat baik," pungkas Nasri. 

Humas 

Editor:
rahmathanna@kemenag.go.id
Kontributor:
Elen Tontoli
Penulis:
Elen Tontoli

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -