Pendis

MIN 1 Bolsel Gelar Rapat Komite Bersama Wali Murid

Selasa, 1 Agustus 2023 10:18 WIB
  • Share this on:

BOLSEL (Kemenag) -- Madrasah Ibtidaiyah  Negeri (MIN) 1 Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) menggelar rapat Komite bersama wali murid siswa madrasah, Selasa( 01/08). 

Rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala Madrasah Kasman Lakibu, S.Ag yang dihadiri juga oleh Ketua Komisi I DPRD Bolsel, Sangadi Tolondadu II, Sangadi Tolondadu I, Kepala KUA Bolaang Uki yang juga merupakan Wali murid. 

Adapun pembahasan rapat kali ini yaitu tentang penerapan Kurikurulum Merdeka, Penyesuaian dengan Dinas Pendidikan tentang 5 hari sekolah,Program Gema Jus 30, Pembiasaan Sholat Dhuha dan sholat Zuhur, kegiatan Eskul yaitu KSM, dan Akan ditambahkan dengan Eksul Tari. 

Kasman juga mengungkapkan bahwa tahun ini MIN 1 mendapakan Rehabilitasi dan Renovasi  gedung dari PUPR Provinsi yang akan mulai pekerjaannya pada bulan ini. 

" Alhamdulillah tahun ini MIN 1 mendapat Rehabititasi dan Renovasi Gedung, ada beberapa gedung yang akan direhap dan ada juga yang direnovasi, untuk itu kemungkinan besar Madrasah Akan ditutup pada saat pengerjaan, maka saya mengharapkan saran dari bapak-ibu untuk dapat memikirkan pemindahan kegiatan belajar mengajar sementara,"ungkap Kasman. 

Rapat yang berlangsung selama 3 jam ini, menemukan kesepakatan bahwa untuk kegiatan belajar mengajar akan di pindah ke gedung yang ada di sekitaran Tolondadu bersatu, yang tentunya sudah mendapat persetujuan dari penangung jawab gedung tersebut. 

Adapun lokasi yang menjadi pembelajaran sementara adalah Masjid tolondadu I (4 kelas), Balai Desa Tolondadu I (2 Kelas), Balai Desa Tolondadu Induk (2 Kelas), Di MTs N 1 Bolsel (3 Kelas), TPQ Darusallam (1 kelas). 

Ucapan terima kasih dari Kepala Madrasah kepada para wali murid yang telah datang dan memberikan suport terhadap MIN 1. 

" Saya dan seluruh pihak madrasah mengucapkan terima kasih kepada semua walimurid dan para pihak yang telah memberikan fasilitas serta selalu mendukung MIN 1 Bolsel, karena kemajuan MIN 1 Bolsel ada pada tindakan kita bersama," tutup Kasman. 

Untuk diketahui bersama bahwa jumlah siswa yang ada di MIN 1 Bolsel sebanyak 219 siswa, dengan jumlah guru 15 orang, Staf Tata Usaha 2 orang, Security 2 orang  dan 2 Orang Cleaning Servis.

 

Humas. 

 

Editor:
rahmathanna
Penulis:
Elen Tontoli

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -