Bimas Islam

Kepala KUA Kec. Bolaang Uki Jadi Rohaniawan Pada Pelantikan Panitia PTSL

Rabu, 15 Pebruari 2023 07:37 WIB
  • Share this on:

BOLSEL(Kemenag) - - Bertempat di Kantor Pertanahan Kab. Bolaang Mongondow Selatan, Kepala KUA Kec. Bolaang Uki Djuman Karenge, S.Ag bertindak sebagai rohaniawan pada acara Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Panitia Ajudikasi Satgas Fisik, Satgas Yuridis, dan Satgas Administrasi Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL), selasa (14/02).

Program PTSL adalah Pendaftaran tanah yang belum didaftarkan di dalam suatu wilayah desa atau kelurahan atau nama lainnya yang setingkat dengan itu. Melalui program ini, pemerintah memberikan jaminan kepastian hukum atau hak atas tanah yang dimiliki masyarakat.

Program PTSL juga program sertifikasi tanah gratis dari pemerintah, hal ini dikarenakan masih banyaknya tanah yang belum bersertifikat. Selain itu, lambatnya proses pembuatan sertifikat tanah selama ini menjadi perhatian pemerintah, sehingga melalui kementerian ATR/BPN diluncurkannya Program Prioritas Nasional yang berupa percepatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap tersebut.

Acara ini dihadiri oleh Kepala Kantor Pertanahan Chandra Husain, dan seluruh pegawai kantor Pertanahan.

“Kegiatan berjalan lancar dan sukses dengan harapan semoga panitia yang baru dilantik dapat bekerja dengan baik,” Kata Djuman. (EL)

Editor:
rahmathanna@kemenag.go.id
Kontributor:
Elen Tontoli

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -