Pendis

Kasi Pendis, Srinangsi Tutup Pelatihan Madrasah Pandai Berhitung di Zona 2

Kamis, 19 September 2024 13:34 WIB
  • Share this on:

BOLSEL (Kemenag) – Bertempat di Desa Pinolantungan Kecamatan Bolaang Uki (Bolsel), Kementerian Agama Republik Indonesia Direktorat Jendral Pendidikan Islam melalui Bidang Pendidikan Islam (Pendis) Kantor Wilayah Provinsi Sulawesi utara menyelenggarakan Pelatihan Madrasah Pandai Berhitung menggunakan Metode Gasing (Gampang, Asyik dan Menyenangkan).

Kegiatan ini berlangsung salama 3 hari dari tanggal 17 September dan ditutup pada 19 September 2024 di Zona 2, yang dihadiri oleh Guru-guru Matematika dari MI, MTS, MA se Kabupaten Bolsel dan Kabupaten Bolmong. Kamis (19/09).

Kegiatan diawali dengan pengisian Post test yakni kegiatan evaluasi yang dilakukan pada akhir penyajian materi, Tujuannya adalah untuk mengetahuai taraf pengetahuan peserta atas materi yang telah diajarkan.

Selanjutnya sambutan Kepala Seksi Pendis Kantor Kemenag Bolsel Srinangsi Makalalag, S.Pd.,M.Pd, yang dalam sambutannya menyampaikan terima kasih kepada Bidang Pendis yang telah hadir dalam pelaksanaan Pelatihan ini. “ kami dari Tim Pendis Kabupaten mengucapkan terima kasih Kepada Bidang atas pelaksanaan Kegiatan Pelatihan ini, saya berharap dengan adanya pelatihan ini para guru dapat meningkatkan cara mengajar matematika dengan begitu menyenangkan, hingga dapat dimengerti dengan baik oleh para siswa,” tutur Srinangsi

Pelatihan ini merupakan bagian dari Program Prioritas GTK Madrasah, yaitu Peningkatan Kompetensi Guru dan Tenaga Kependidikan. “ Pelatihan ini bisa menjadi tambahan daya pengetahuan bapak-ibu guru, selalu mengusahakan bahwa kemampuan bapak ibu melebihi Tingkat madrasahnya, guru MI harus bisa menguasai matematika MTS, begitu seterusnya, bukan sekedar menuntaskan proses belajar mengajar di ruang kelas” ujar Kasi Pendis.

Metode GASING merupakan metode pembelajaran matematika yang Gampang Asyik Menyenangkan. Diharapakan dengan penerapan metode GASING, pembelajaran matematika menjadi lebih diminati siswa, guru matematika menjadi lebih disenangi dan image pembelajaran yang sulit serta guru yang  menyeramkan itu sudah tidak ada lagi. 

“ Metode GASING adalah suatu metode pembelajaran matematika dengan langkah demi langkah yang membuat anak menguasai matematika secara gampang, asyik dan menyenangkan. Kunci metode GASING ini adalah proses langkah demi langkah, yang disusun sedemikian rupa sehingga penguasaan materi dibangun dari pemahaman materi sebelumnya,” tutup Srinangsi.

Turut hadir dalam kegiatan penutupan, Pengawas Madrasah Bunsal Mada, S.Ag, Seluruh Kepala Madrasah MI, MTS Dan MA Baik Negeri Maupun Swasta dan 31 Peserta Pelatihan Madrasah Pandai Berhitung. (AL)

Editor:
Rahmat Hanna
Kontributor:
Laarpan Lapadang
Penulis:
Laarpan Lapadang

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -