Bimas Islam

Kakan Kemenag Nasri Sakamole Monev Pelaksanaan Bimbingan Perkawinan oleh P3T Bolsel

Rabu, 7 Agustus 2024 12:38 WIB
  • Share this on:

BOLSEL (Kemenag) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) H. Nasri Sakamole melakukan monev pelaksanaan bimbingan perkawinan yang dilaksanakan oleh Pusat Pelayanan Pernikahan Terpadu (P3T).

Bimbingan perkawinan ini berlangsung di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pinolosian yang dihadiri oleh Kapolsek Pinolosian IPDA Tedd Ramon Mandagi, Petugas Lapangan KB, perwakilan Puskesmas Pinolosian, Kasi Bimas Islam H. Moh. Zulkifli Latoale, sebagai pemateri pada kegiatan ini, rabu(07/08/2024).

Terdapat empat pasangan calon yang mengikuti bimbingan kali ini. Berbeda dari sebelumnya pembimbingan kali ini ditambahkan materi dari pihak Kepolisian dengan membawakan materi tentang Kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Kepala Kantor H. Nasri Sakamole mengungkapkan bahwa ini merupakan pertama kali untuknya memonitoring langsung pelaksanaan Bimbingan Perkawinan oleh P3T, “ Alhamdulillah pembimbingan ini berjalan lancar di setiap kecamatan, dengan adanya pihak kepolisian memberikan materi maka dalam pembimbingan ini semua aspek sudah dibahas, maka besar harapan semoga bahtera rumah tangga akan berakhir Bahagia, bukan berakhir di pengadilan,” ujar Nasri sambil tersenyum

Beliau juga mengatakan bahwa setelah penandatangan Mou dengan Polres terkait P3T maka Sertifikat pembimbingan bukan hanya ditandatangani oleh tiga instansi akan tetapi ditanda tangani juga oleh Pihak Kepolisian.

Turut hadir Kepala KUA Kecamatan Pinolosian Ibnu Hajar Yakasa, Penyuluh Agama Islam, Sfat Bimas dan tamu undangan lainnya.

Editor:
rahmathanna@kemenag.go.id
Kontributor:
Elen Tontoli
Penulis:
Elen Tontoli

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -